Terjemahan

Kamis, 15 Januari 2015

PUBLIC SPEAKING Dengan Baik dan Benar




1.      Pemahaman mengenai public speaking
Ternyata public speaking itu berbeda dengan kita berbicara dalam kehidupan sehari-hari. Dari kecil kita dianugrahi oleh Allah SWT dapat berbicara dan kita gunakan dalam kehidupan sehari-hari. Secara teori Talk dan Speak itu berbeda.
         Talk        : yaitu anugrah dari Tuhan yang diberikan oleh setiap manusia untuk dapat berbicara.
         Speak     : yaitu suatu ilmu yang harus kita pelajari dengan baik.
Dan yang kita lakukan selama ini dalam kehidupan sehari-hari itu Talk  bukan Speak. Setelah kita tahu perbedaan antara keduanya. Sekarang apa itu public speaking ?
Public Speaking : yaitu aktivitas seseorang untuk menyampaikan
apa yang ingin disampaikan dengan baik dan benar di hadapan orang banyak serta dapat dimengerti oleh pendengar.

 2.      Manfaat Public Speaking
Banyak sekali manfaat dari Public Speaking diantaranya yaitu :
o   Memberikan nilai lebih ketika melamar pekerjaan.
o   Modal awal untuk menjadi seorang pemimpin.
o   Menumbuhkan rasa percaya diri
o   Public Speaker merupakan profesi termahal di Indonesia

 3.      Tips melakukan Public Speaking dengan baik

o   Mengatasi Gerogi
Gerogi itu tidak bisa dihilangkan hanya saja dapat diminimalisir sehingga gerogi itu tertutup dengan penyampaian yang menarik.
Gerogi itu juga ada manfaatnya yaitu agar kita mempersiapkan lebih matang materi yang akan kita sampaikan.
Beberapa cara meminimalisir gerogi, yaitu :
-      Gerakkan Badan : Ketika melakukan Public Speaking gerakan anggota badan mulai dari tangan sampai kaki. Kuasai panggung dengan berjalan kekanan dan kekiri. Semakin banyak kita melakukan gerakan semakin banyak pula gerogi yang tersalurkan.

-        Tarik Napas : tarik nafas bertujuan untuk menurunkan denyut jantung, ketika kita gerogi jantung kita berdenyut sangat kencang dan ketika kita menarik nafas panjang maka perlahan denyut jantung akan menurun dan itu akan menurunkan gerogi.

-       Senyum Salam Sapa : Gerogi timbul juga karena kita tidak mengenal dengan siapa kita berbicara oleh karena itu awal kali ketika melakukan Public Speaking diharuskan untuk mengucap salam menyapa dan selalu tersenyum. Itu juga akan menurunkan gerogi

-       Curi Waktu : Ketika kita dipanggil untuk memulai Public Speaking berjalanlah dengan perlahan sehingga denyut jantung yang ketika disebut nama kita itu cepat menjadi perlahan ketika berjalan dari kursi ke depan.

o   Posisi tubuh
-          Jangan silangkan kaki dan tangan
Karena menyilangkan tangan atau kaki dapat menunjukkan bahwa kita tertutup terhadap audiens dan ini tidak menciptakan hubungan pembicaraan yang baik. Bukalah selalu posisi tangan dan kaki kita.

-          Jagalah posisi kepala untuk tetap lurus
Jangan melihat ke bawah dan ke atas ketika kita berbicara. Kita akan terlihat seperti tidak nyaman berbicara dan juga terlihat seperti orang yang tidak percaya diri.

-          Lakukan kontak mata, namun bukan menatapnya
Dengan melakukan kontak mata pada audiens kita dapat membuat hubungan pembicaraan menjadi lebih baik dan kita dapat melihat apakah mereka sedang mendengarkan atau tidak. Namun juga bukan dengan menatapnya (terus menerus), karena akan membuat audiens menjadi gelisah.

-          Mengangguk ketika audiens sedang berbicara
Mengangguk menandakan bahwa kita memang sedang mendengarkan. Namun juga jangan mengangguk berlebihan (terus menerus dan cepat) , karena akan terlihat seperti dibuat-buat.

-          Condongkan badan, namun jangan terlalu banyak
Dengan menyondongkan badan kita terkesan bahwa kita tertarik dengan apa yang disampaikan oleh audiens, ini akan menjadikan audiens yang sedang berbicara senang dan semakin tertarik kepada kita.

-          Hindari gerakan yang menunjukkan bahwa kita gerogi
Seperti menyentuh muka kita, menggoyang-goyangkan kaki atau mengetuk-ngetuk jari di atas meja dengan cepat. Gerakan-gerakan semacam itu menunjukkan bahwa kita gerogi dan dapat mengganggu perhatian audiens.

o   Pembukaan
-          Senyum Salam Sapa
Seperti yang sudah tertera diatas bahwasanya pertama kali ketika memulai Public Speaking kita harus melakukan 3S yang bertujuan untuk menurunkan gerogi selain itu juga akan menarik perhatian audiens karena dengan kita bersikap ramah maka audiens akan merasa nyaman dan akan menumbuhkan motivasi untuk tetap mengikuti sampai selesai.

-          Berikan Apresiasi untuk Audiens
Ini bertujuan untuk membangkitkan semangat audiens yang sebelumnya merasa lelah dengan kegiatan sebelumnya, dengan memberikan apresiasi berupa tepuk tangan ataupun ucapan terimakasih itu sudah cukup.



o   Berbicara
-          Hindari “Gravity Verbal”
Gravity Verbal yaitu sebuah bunyi yang berupa “a…,e…” jika Public Speaker sering menggunakan gravity verbal tanpa disadari audiens akan hilang focus dan enggan untuk menyimak, dan perlu di ingat gravity verbal ini ibarat hama yang harus di basmi karena sangat mengganggu.

-          Sisipkan Intermeso
Intermeso atau selingan ini bertujuan untuk mengendorkan syaraf yang tegang ketika audiens memperhatikan dengan sungguh-sungguh, intermeso dapat berupa humor, gerakan tubuh, dan sebagaianya.

-          Jangan berhenti bicara lebih dari 2 detik
Karena ketika kita berhenti bicara lebih dari 2 detik akan menimbulkan kesan kita berpikir dan itu akan menyebabkan audiens hilang konsentrasi dan akan bosan untuk menyimak apa yang kita katakan.

-          Intonasi Suara
Intonasi suara atau tinggi rendahnya suara ini bertujuan untuk mempertegas dan memperhalus sebuah kalimat, ketika kita mengucap kalimat yang menurut kita penting kita pertinggi suara agar dapat tersimpan dimemori audiens.

Mungkin itu beberapa trik dan tips mengenai PUBLIC SPEAKING jika ada kekurangan mohon dimaafkan dan jika berkenan tinggalkan komentar untuk kritik dan saran agar kedepannya saya dapat menulis lebih baik lagi, semoga bermanfaat. Terimakasih

Selasa, 18 Maret 2014

Cuci Aura

Hai sob apa kabar ? jumpa lagi dengan saya Eling Bagas Wicaksono siswa dari SMK Palapa Semarang yang selalu berambisi untuk menjadi nomor 1 amin. Oke pada postingan kali ini saya akan memberikan informasi kepada sobat-sobat semua tentang bentuk-bentuk senam pernafasan otak (fitnes otak) yang tujuannya tentu saja untuk memaksimalkan performa otak kita. Tulisan ini saya ambil dari buku EMOTIONAL METABOLISM, semoga dapat bermanfaat untuk kita semua.
Nah sebelum sobat melakukan latihan senam pernafasan otak tersebut ada beberapa hal yang harus sobat persiapkan,yaitu :
1.   Pastikan sobat melakukan ditempat yang tenang,bersih juga udara yang baik. agar tidak  masuk angin hindari melakukan di tempat yang anginnya kencang
2.  Mengendurkan beban tubuh pastikan tubuh sobat tidak ada hal yang menyebabkan    peredaran darah terhambat seperti; baju ketat, ikat pinggang terlalu kencang, dll.
3.      Perasaan hati harus yakin, mantab dan gembira. luangkan waktu 10-15 menit untuk
        menenangkan pikiran sobat. dengan demikian akan mudah mencapai relaksasi  dan
        merasa gembira.
4.     Sikap tubuh
  Sikap tubuh yang benar diperlukan untuk mencapai ketenangan, maka bersikaplah wajar
  dan rileks. 
-  Posisi duduk di kursi memerlukan sebuah kursi yang agak lebar yang tingginya sama dengan panjang kaki sobat, sehingga sobat dapat duduk dengan posisi siku lutut yang cukup memadai. kepala, leher dan badan harus tegak lurus agar seluruh badan tegak, dada agak kedepan, pantat agak di belakang akan tetapi badan tidak membungkuk.
-   Posisi duduk bersila, posisi kaki sebaiknya tidak saling menumpuk/bertindih.
      kedua telapak tangan diletakan diatas paha. posisi badan natural, tidak terlalu
      tegap.
- Posisi berbaring, sebaiknya tanpa alas kepala/bantal. posisikan tubuh sobat senyaman mungkin. kedua kaki agak direnggangkan. kedua telapak tangan lurus dengan posisi telapak tangan telungkup disisi badan.
Nah itu tadi beberapa hal yang harus sobat persiapkan. Sedangkan senam pernafasan otak itu sendiri ada beberapa macam diantaranya :
1.      SenamNafas Naga
3.      Cuci Aura
4.      Senam Nafas Garuda Terbang
5.      Senam Nafas Garuda Melayang
6.      Senam Nafas Ekor Naga

 Kali ini saya akan memberitahukan bagaimana cara melakukan untuk cuci aura. oke langsung saja mari simak dengan seksama :D

CUCI AURA
 -      Posisi :
i.          Posisi duduk dikursi
ii.         Posisi duduk bersila/duduk bersimpuhiii.
        iii.      Posisi tidur/berbaring tanpa bantal
 -      Cara Melakukan :
i.      Pejamkan mata untuk memulai, tutup lubang hidung kanan dengan jari telunjuk
tangan kanan, tarik nafas melalui hidung kiri secara perlahan fokuskan konsentrasi
pikiran pada perut.
ii.     Sesaat sebelum paru-paru penuh, siapkan jari telunjuk tangan kiri untuk menutup
hidung kiri (jangan menahan nafas), segera turunkan tangan kanan dan hembuskan
nafas melalui hidung kanan perlahan-lahan sampai habis, fokuskan konsentrasi
pikiran pada dada.
iii.    Lakukan sebanyak 4x, diantara setiap cuci aura lakukan nafas biasa.
 -      Waktu Melakukan :
i.        Kapan saja, sangat baik dilakukan padasaat menjelang istirahat (setelah aktifitas).
 -      Fungsi :
i.      Mensuplai oksigen keseluruh tubuh.
ii.      Meningkatkan metabolisme tubuh.
iii.    Meningkatkan energi putaran aura, yang dapat menghilangkan kelelahan dan
membuat tubuh kembali segar.
             iv.   Menstabilkan emosi berlebih.
Itulah cara melakukan cuci aura semoga untuk sobat yang mempraktekkan akan lebih meningkat performa otak sobat sehingga dalam mengikuti pembelajaran sobat akan merasa nyaman tidak merasa kesulitan. Sekian dari saya dan nantikan lagi postingan berikutnya. semoga bermanfaat dan selamat mencoba. Silahkan komen dibawah. Salam sukses !!

Senin, 17 Maret 2014

Senam Nafas Naga Tiup

Hai sob apa kabar ? jumpa lagi dengan saya Eling Bagas Wicaksono siswa dari SMK Palapa Semarang yang selalu berambisi untuk menjadi nomor 1 amin. Oke pada postingan kali ini saya akan memberikan informasi kepada sobat-sobat semua tentang bentuk-bentuk senam pernafasan otak (fitnes otak) yang tujuannya tentu saja untuk memaksimalkan performa otak kita. Tulisan ini saya ambil dari buku EMOTIONAL METABOLISM, semoga dapat bermanfaat untuk kita semua
Nah sebelum sobat melakukan latihan senam pernafasan otak tersebut ada beberapa hal yang harus sobat persiapkan,yaitu :
1.   Pastikan sobat melakukan ditempat yang tenang,bersih juga udara yang baik. agar tidak  masuk angin hindari melakukan di tempat yang anginnya kencang
2.  Mengendurkan beban tubuh pastikan tubuh sobat tidak ada hal yang menyebabkan    peredaran darah terhambat seperti; baju ketat, ikat pinggang terlalu kencang, dll.
3.      Perasaan hati harus yakin, mantab dan gembira. luangkan waktu 10-15 menit untuk
        menenangkan pikiran sobat. dengan demikian akan mudah mencapai relaksasi  dan
        merasa gembira.
4.     Sikap tubuh
  Sikap tubuh yang benar diperlukan untuk mencapai ketenangan, maka bersikaplah wajar
  dan rileks. 
-  Posisi duduk di kursi memerlukan sebuah kursi yang agak lebar yang tingginya sama dengan panjang kaki sobat, sehingga sobat dapat duduk dengan posisi siku lutut yang cukup memadai. kepala, leher dan badan harus tegak lurus agar seluruh badan tegak, dada agak kedepan, pantat agak di belakang akan tetapi badan tidak membungkuk.
-   Posisi duduk bersila, posisi kaki sebaiknya tidak saling menumpuk/bertindih.
      kedua telapak tangan diletakan diatas paha. posisi badan natural, tidak terlalu
      tegap.
- Posisi berbaring, sebaiknya tanpa alas kepala/bantal. posisikan tubuh sobat senyaman mungkin. kedua kaki agak direnggangkan. kedua telapak tangan lurus dengan posisi telapak tangan telungkup disisi badan.
Nah itu tadi beberapa hal yang harus sobat persiapkan. Sedangkan senam pernafasan otak itu sendiri ada beberapa macam diantaranya :
1.      SenamNafas Naga
3.      CuciAura
4.      Senam Nafas Garuda Terbang
5.      Senam Nafas Garuda Melayang
6.      Senam Nafas Ekor Naga

 Kali ini saya akan memberitahukan bagaimana cara melakukan untuk senam nafas naga tiup. oke langsung saja mari simak dengan seksama :D

SENAM NAFAS NAGA TIUP
 -      Posisi :
i.          Posisi duduk dikursi
ii.         Posisi duduk bersila/duduk bersimpuh
 -      Cara Melakukan :
i.      Tarik nafas melalui hidung dengan cepat dan sebanyak-banyaknya.
ii.   Jika telah maksimum, sambil kembungkan pipi langsung tiupkan nafas sekuat  mungkin sampai nafas hampir habis
iii.    Langsung ulangi kembali tarik nafas seperti No. 1. Lakukan secara berturut turut  tanpa jeda sebanyak 4x.
 -      Waktu Melakukan :
i.        Kapan saja, sangat baik dilakukan padasaat menjelang istirahat (setelah aktifitas).
 -      Fungsi :
i.      Mempercepat peredaran darah, baik untuk menghilangkan gejala penyumbatan darah.
ii.      Menghilangkan energi negatif dalam tubuh.
iii.    Menstabilkan ritme detak jantung.
Itulah cara melakukan senam nafas naga tiup semoga untuk sobat yang mempraktekkan akan lebih meningkat performa otak sobat sehingga dalam mengikuti pembelajaran sobat akan merasa nyaman tidak merasa kesulitan. Sekian dari saya dan nantikan lagi postingan berikutnya dan semoga bermanfaat dan selamat mencoba. Silahkan komen dibawah. Salam sukses !!

Sabtu, 15 Maret 2014

Senam Nafas Naga

Hai sob apa kabar ? jumpa lagi dengan saya Eling Bagas Wicaksono siswa dari SMK Palapa Semarang yang selalu berambisi untuk menjadi nomor 1 amin. Oke pada postingan kali ini saya akan memberikan informasi kepada sobat-sobat semua tentang bentuk-bentuk senam pernafasan otak (fitnes otak) yang tujuannya tentu saja untuk memaksimalkan performa otak kita. Tulisan ini saya ambil dari buku EMOTIONAL METABOLISM, semoga dapat bermanfaat untuk kita semua.
Nah sebelum sobat melakukan latihan senam pernafasan otak tersebut ada beberapa hal yang harus sobat persiapkan,yaitu :
1.   Pastikan sobat melakukan ditempat yang tenang,bersih juga udara yang baik. agar tidak  masuk angin hindari melakukan di tempat yang anginnya kencang
2.  Mengendurkan beban tubuh pastikan tubuh sobat tidak ada hal yang menyebabkan    peredaran darah terhambat seperti; baju ketat, ikat pinggang terlalu kencang, dll.
3.      Perasaan hati harus yakin, mantab dan gembira. luangkan waktu 10-15 menit untuk
        menenangkan pikiran sobat. dengan demikian akan mudah mencapai relaksasi  dan
        merasa gembira.
4.     Sikap tubuh
  Sikap tubuh yang benar diperlukan untuk mencapai ketenangan, maka bersikaplah wajar
  dan rileks. 
-  Posisi duduk di kursi memerlukan sebuah kursi yang agak lebar yang tingginya sama dengan panjang kaki sobat, sehingga sobat dapat duduk dengan posisi siku lutut yang cukup memadai. kepala, leher dan badan harus tegak lurus agar seluruh badan tegak, dada agak kedepan, pantat agak di belakang akan tetapi badan tidak membungkuk.
-   Posisi duduk bersila, posisi kaki sebaiknya tidak saling menumpuk/bertindih.
      kedua telapak tangan diletakan diatas paha. posisi badan natural, tidak terlalu
      tegap.
- Posisi berbaring, sebaiknya tanpa alas kepala/bantal. posisikan tubuh sobat senyaman mungkin. kedua kaki agak direnggangkan. kedua telapak tangan lurus dengan posisi telapak tangan telungkup disisi badan.
Nah itu tadi beberapa hal yang harus sobat persiapkan. Sedangkan senam pernafasan otak itu sendiri ada beberapa macam diantaranya :
1.      Senam Nafas Naga
3.      Cuci Aura
4.      Senam Nafas Garuda Terbang
5.      Senam Nafas Garuda Melayang
6.      Senam Nafas Ekor Naga

 Kali ini saya akan memberitahukan bagaimana cara melakukan untuk senam nafas naga terlebih dahulu. oke langsung saja mari simak dengan seksama :D

SENAM NAFAS NAGA
-      Posisi :
i.         Posisi duduk dikursi
ii.        Posisi duduk bersila/duduk bersimpuh
iii.       Posisi tidur/berbaring

-       Cara Melakukan :
i.      Pejamkan mata, tarik nafas panjang melalui hidung secara perlahan,
    busungkan dada sambil memasukan nafas kedada. pada saat menarik nafas fokuskan pikiran pada perut
ii.    Setelah penarikan maksimum, dengan tanpa menahan nafas, lepaskan
       perlahan-lahan melalui mulut (tanpa suara) seakan mengalir dengan 
      sendirinya, sampai udara diperut/didada habis. fokuskan pikiran pada dada
      pada saat membuang nafas.
iii.  Dilakukan sebanyak maksimum 8x, setiap tahapan nafas diselingi istirahat   dengan nafas biasa.
-       Waktu Melakukan :
i.       Kapan saja, pagi, siang atau malam hari
ii.     Dianjurkan untuk dilakukan sesaat setelah bangun tidur, dalam posisi
       berbaring tanpa bantal.
           -    Fungsi :
                   i.    Memperlancar peredaran darah
                   ii.   Meningkatkan metabolisme tubuh
                   iii.  Meningkatkan suplai darah ke otak
Itulah cara melakukan senam nafas naga semoga untuk sobat yang mempraktekkan akan lebih meningkat performa otak sobat sehingga dalam mengikuti pembelajaran sobat akan merasa nyaman tidak merasa kesulitan. Sekian dari saya dan nantikan lagi postingan berikutnya dan semoga bermanfaat dan selamat mencoba. Silahkan komen dibawah. Salam sukses !!

Rabu, 12 Maret 2014

Henry Ford

Hallo sob apa kabar ?? pasti masih tetap bersemangat ?! Untuk mengawali mari kita serempak mengucapkan dengan lantang SEMANGAT PAGI : SEMANGAT SEMANGAT SEMANGAT !!! mudah-mudahan kita semua akan tetap diberi nikmat oleh Tuhan YME :D untuk temen-temen yang belom mengenal siapa saya temen-temen bisa kunjungi facebook saya baghast sueng atau di twitter saya @bagas_sueng disana temen-temen bisa mengenal saya lebih jauh lagi. 
oke kali ini saya akan memberikan sebuah kisah perjalanan dari seorang Henry Ford pendiri sebuah pabrik mobil "ford" yang saat ini sudah terbilang super canggih dengan berbagai teknologi yang digunakannya. mari simak dengan seksama :D


Beberapa abad yang lalu, seorang montir muda bekerja pada sentral elektris di Detroit. ia adalah anak seorang petani. gajinya hanyalah $11 dalam seminggu, jumlah yang mana hanya cukup untuk menjadi tangkal hidup buat dia dan istrinya. jika sudah pulang dari pekerjaan ia tidak tinggal diam. ia bekerja bertukang-tukang dibelakang rumahnya, kadang-kadang sampai jauh malam dibawah cahaya lampu minyak tanah. kalau tetangga-tetangganya mendengar bunyi tuk-tak-tuk-tak ketika ia sedang bekerja, seringkali mereka mengejek dengan kata-kata : apa pula lagi yang sedang dibangun oleh "insinyur" itu ?!
Walaupun ucapan-ucapan yang sinis itu kadang-kadang sampai juga ketelinganya, tetapi semua itu tidak dihiraukannya. ia bekerja terus merampungkan pekerjaannya dengan kepercayaan penuh harapan diri sendiri. satu-satunya orang yang selalu mendorong dan memberikan semangat kepadanya ialah istrinya sendiri.
Beberapa tahun kemudian, yaitu tahun 1893, tetangga-tetangganya terperancat mendengar bunyi suara dijalan raya. mereka menoleh dari jendela rumah masing-masing suara apakah gerangan yang berbunyi itu. rupanya "insinyur" tersebut dengan dibantu oleh istrinya sedang mencoba hasil yang ditukanginya selama ini. tetangga-tetangga itu saling tercengang-cengang melihat suatu kendaraan yang bisa berjalan sendiri tanpa ditarik oleh binatang.
Anak muda yang diceritakan ini, yang pada waktu itu baru berusia 30 tahun, adalah Henry Ford, yang telah mulai berhasil memperbuat satu kendaraan yang dijalankan dengan memakai mesin. karyanya semakin lama semakin sempurna, dan akhirnya ia dapat mendirikan satu pabrik mobil dengan memakai merk namanya sendiri, yaitu FORD.
Henry Ford telah berhasil merubah kedudukan dan keadaannya sendiri, dari seorang montir yang mempunyai penghasilan hanya $44 dalam sebulan menjadi seorang pabrikan dengan penghasilan berjuta-juta dolar, berkat kepercayaan atas kemauan dan kesanggupan dirinya sendiri. Henry Ford (lahir di Greenfield Township, Dearborn, Michigan, 30 Juli 1863 – meninggal di Fair Lane, Dearborn, Michigan, 7 April 1947 pada umur 83 tahun) 

itulah sekilas kisah hidup tentang Henry Ford semoga dengan kita membacanya dapat menjadikan kita pribadi yang lebih hebat dari saat ini. jangan lupa meninggalkan jejak di bawah. Salam Sukses !